Saat ini ada sekitar 400 jenis diet yang semuanya mengklaim dapat
membantu Anda menurunkan berat badan dengan cepat. Salah satunya adalah
diet dukan.
Secara garis besar, diet dukan menganjurkan Anda untuk mengonsumsi lebih banyak protein dibandingkan dengan karbohidrat. Dikatakan bahwa diet ini mampu menurunkan berat badan Anda sebanyak 2 kilogram pada bulan pertama.
Berikut adalah beberapa peraturan tentang diet dukan seperti dilansir dari boldsky.com.
Secara garis besar, diet dukan menganjurkan Anda untuk mengonsumsi lebih banyak protein dibandingkan dengan karbohidrat. Dikatakan bahwa diet ini mampu menurunkan berat badan Anda sebanyak 2 kilogram pada bulan pertama.
Berikut adalah beberapa peraturan tentang diet dukan seperti dilansir dari boldsky.com.
- Protein dari hewani serta nabati adalah jenis makanan yang mendominasi menu diet dukan. Namun Anda juga tetap harus membatasi jumlahnya agar tubuh Anda tidak kelebihan protein.
- Penganut diet dukan harus membatasi jumlah konsumsi telur. Mereka hanya diperbolehkan mengonsumsi 4 telur utuh dalam seminggu. Namun putih telur dapat dikonsumsi kapan saja sebab tingkat kolesterolnya tidak setinggi kuning telur.
- Jika Anda ingin mengonsumsi ayam, Anda hanya diperbolehkan mengonsumsi ayam rebus dan bagian yang boleh dikonsumsi hanyalah bagian dada. Anda harus menghindari cara mengolah ayam dengan digoreng sebab makanan jenis ini tinggi akan kalori.
- Penganut diet dukan juga disarankan untuk mengonsumsi kerang karena kerang memiliki vitamin yang baik untuk memulihkan energi tubuh yang hilang.
- Penganut diet dukan hanya diperbolehkan mengonsumsi daging merah seminggu sekali. Namun jenis daging yang dipilih haruslah bebas lemak.
- Penggunaan garam juga dibatasi dalam diet ini. Sebab garam sendiri mampu meningkatkan berat badan tubuh.
- Selain protein, di dalam diet ini Anda juga harus mengonsumsi serat agar tetap sehat. Serat dapat diperoleh dari roti gandum, sayuran, dan buah.