Apr 8, 2013

Ilmuwan Jepang temukan cara membaca mimpi


Ilmuwan Jepang berhasil memecahkan isi mimpi manusia dengan cara menganalisis aktivitas otak saat tidur.

Penelitian besar yang dilakukan oleh International Telecommunications Generic Technology Research Center ini mendapat dukungan finansial dari dua perusahaan telekomunikasi terbesar Jepang, NTT dan KDDI.

Dalam penelitian ini, tiga subyek manusia dianalisis aktivitas otak mereka ketika tidur. Setelah terbangun, mereka diminta untuk menceritakan isi mimpi mereka. Ketika itu, para peneliti membandingkan rekaman pola aktivitas otak selama tidur dan juga setelah bangun. Untuk mendapatkan hasil yang meyakinkan, penelitian tersebut telah dilakukan lebih dari 200 kali.

Selanjutnya, saat terjaga, subyek ditunjukkan gambar dari 20 kategori yang berbeda, termasuk mobil dan hewan, setelah itu aktivitas otak mereka kembali dianalisis lebih lanjut. Hasil ini kemudian dibandingkan dengan aktivitas otak selama tidur, di mana para peneliti menemukan bahwa mereka bisa memprediksi isi dari satu bagian dari mimpi manusia dengan tingkat akurasi lebih dari 70 persen.

Sementara itu, masih tidak mungkin untuk menguraikan aktivitas otak yang bertanggung jawab atas bentuk atau warna saat seseorang melihat dalam mimpi. Namun, para peneliti tetap optimis dengan penelitian lebih lanjut tentang pemetaan mimpi manusia.

"Kami ingin menggunakan metode ini untuk mengembangkan teknologi di mana seseorang dapat mengoperasikan komputer melalui pikiran saja," kata Yukiyasu Kamitani, pemimpin riset, seperti dilansir NHK News.


EmoticonEmoticon